Categories

google translate

Sabtu, 29 Januari 2011

Mengungkap Kebenaran Crops Circle di Berbah Jogja :D

Ne perjalanan aku ke tempat yang menjadi trending topic minggu ini sebagai berita yang menghebohkan di Indonesia khususnya di Jogja. Rasa penasaranku yang membawaku ke lokasi dimana beradanya crops circle.

Crops circle sendiri berada di areal persawahan di Jogotirto, Berbah, Sleman dan di Dusun Wanujoyo Kidul, Srimartani, Piyungan, Bantul, Yogyakarta.

Sore sabtu, tepatnya jam 15.00 sore waktu bagian jogja, akupun bergerak dengan teman-temanku. Melewati areal sawah yang menyejukkan mata, dan sekitar 20 menit, kamipun sampai di tujuan.

Pemandangan yang banyak beredar di media massa sudah terlihat, sejak aku memarkirkan Showgun (nama motorku,,hehe) di parkiran.
Aku langsung bergerak ke puncak, agar bisa liat crops circle lebih jelas dan mantap.
Cekidot foto-fotonya yak (memaksa..hehe)...
menjadi lahan jualan juga.. :D
coba liat baik2, ada yang janggalkan (ntar aq jelasin tentang foto ini.. :D)


aku ajak kalian ke puncak gunung suru...
pendakian ke puncak suru
Yupz,,cuma daki dikit aja, udah sampe di puncak Suru, cekidot lagi foto-foto yang bisa di ambil di puncak Suru (hayoo... :D)
terlihat crops circle dari sini.. :D
loh,,kuq ada cewek juga,,hahaha
coba perhatikan bapak yang manjat (menikmati crops circle dengan cara berbeda,,haha)
kakak pramuka lagi ngajarin adeknya (mudah2an aja penjelasan kakak itu benar,, :D )
wew,,,anak2 inipun eksis (saya bilang aj, dek sini abng foto biar masuk TV,,hehe)
Itulah foto-foto yang di ambil waktu ke lokasi. Sekarang aku mau jelasin bagaimana sebuah tanda-tanda dan bukti yang jelas bahwa Crops Circle murni pekerjaan tangan manusia yang menurut aku kreatif :D (salute..).

Sesalute apapun yang membuatnya, aku mau kasih bocoran akan kebohongan yang selama ini terdengar kalo Crops Circle merupakan jejak UFO yang datang ke bumi :)).
Pembuktian:

1. Mulai dari situasi kondisi lokasi itu sendiri yang sudah di setting sedemikian rupa agar dapat di lihat dari puncak. Ya, puncak itu namanya Puncak Gunung Suru. Tidak juga itu, pemukiman masyarakat di areal persawahan terlihat sedikit sekali dan ini sangat cocok untuk menjalankan misi membuat Crops Circle :D.

2. Tanaman yang di jadikan Crops Circle kenapa padi yang menguning dan siap panen?? :D (alasan yang wajar, karena kalo buatnya di padi yang muda, ntar malah padi tersebut cepat naik kembali dan juga, padi muda masih banyak airnya, sehingga nantinya banyak terdapat jejak kaki-kaki manusia :D.

3. Yang ketiga adalah tiang listrik, inilah salah satu faktor terbesar kenapa aku bilang Crops Circle ini merupakan kebohongan UFO yang turun ke bumi (coba di teliti lagi foto yang kedua, di situ terlihat kalo kabel-kabel listrik berada tepat di bawah crops circle :D pintar banget tuh supir alien cari tempat parkiran..wkwkwk)

4. Yang terakhir, agak sedikit ngawur sih,but not badlah. Alasan ke empat yaitu bandara. Yah, Berbah merupakan posisi di mana tempat pemantau pesawat-pesawat dari bandara masih stabil :D (bayangin aja, sedekat ini dengan bandara kurang lebih berjarak 20 km, masak gag kepantau dari radar kalo ada UFO yang dateng secara gerilya...wkwkwkwk).

Cuma empat itu aja alasan aku, untuk rekayasa semua ini. Mungkin pembaca ada yang mau nambahin??hehe..
Oleh-oleh dari lokasi, aku dapet foto makro-makro di sawah (cekidot wak.. :))
salam macromaniac
hewan yang gag tau namanya itu bilang gini : kena deh, di tipu sama alien ato UFO,,,wkwkwk
Udah dapet foto kayak gini, aku dan teman-teman aku pun pulang ke kos masing-masing :D
Pesannya "Sepintar-pintar tupai melompat, pasti jatuh juga..hahaha)

See u next paper 
and see next story.. :D

Selasa, 25 Januari 2011

Bukan Sekedar Pelarian :D

Sebagaimana judul yang tertulis di atas. Aku melakukan ini bukanlah sebuah pelarian yak (bukan gara2 gag ada pacar, juga bukan gag ada kerjaan,,hehe). Ceritanya begini, karena aquarium aku gag karuan bentuknya maka aku mutusin untuk melihara hamster aja yang lebih lucu dan imut (wkwkwk..).

Sepasang hamster pun aku beli dengan kandang-kandangnya. Hamsterku ini masuk dalam jenis cambell (katanya hamster jenis ini lebih agresif, makanya aq suka yang ini, hahaha). Yang aku tau, ada 3 jenis hamster, yang pertama cambell, winter white (lebih elegan) dan juga roborovsky (yang lebih semok,,haha).

Untuk nama, aku udah kasih mereka nama, yang jantan namanya bewe dan yang betina namanya bebi (wkwkwk,,imut yah,, :D..).

Cekidot, penampakan si bewe dan si bebi (foto-fotonya malam, makanya kurang mantap, tapi untuk first time, not bad lah... :D).

si bewe ( si jantan yang cakep dan tangguh,,haha)
si bebi..  (cantik, wangi, sangat suka di perhatiin,,hehe)
ne kandangnya, gag kan bosen si bewe dan si bebi soalnya luas banget :D
lagi becandaan,,,hehe
si bebi.. :D 
lagi berpose,,eksis dalam dunia model perhamsteran,,,wkwk
ini si jantan, namanya bewe,, :D
kompak selalu,, hahaha :D
Dah akh perkenalannya :D
see u next time,,,
and see u next story..

Sabtu, 22 Januari 2011

Balada SunRise Karang Sambung


Sepi menuggu pagi...
Berkawan dengan dinginnya angin..
Berteman dengan sawah nan hijau...
Dan bersahabat dengan alam yang bening..


Di sini, Ku nikmati udara bebas...
Tak ada gangguan...
Cuma bersaing dengan makluk-makluk kecil...


Nyanyian jiwapun bergema...
Masuk ke dalam hati...
Selaras dengan alam....
Sepi...hening...
dan kehangatan itupun masuk...


Mentaripun bersinar,,,
Menambahkan keindahan...
Dan ketika semua terlihat...
Mata berkata dan mulut melihat...
Amazing...it's beautiful landscape..


Salam rindu untukmu selalu...
Karang sambung...

Sunrise, 17012010

See u next paper...
See u next a story...
:D

Rabu, 19 Januari 2011

Perjalanan Ekskursi "Jabiger" ke Cagar Alam Geologi Karang Sambung 2010 Part 2

Oke, sekarang aku akan lanjutkan part 2 nya...

Setelah semalam tidur di asrama yang nyaman, paginya pun aku di bangunin oleh seekor tikus.
Yupz,,tikus yang gag tau nyasar dari mana yang udah bangunin aku, kesel juga sih karena gag bisa tidur sesudah itu, akupun  melanjutin aktifitas melihat jendela dan rupanya waktu itu jam udah menunjukkan pukul 05.30 Waktu Karang Sambung. Seketika aku pun langsung ke sawah samping asrama dan menunggu datangnya sunrise, karena Kampus terletak di balik gunung, maka mataharipun agak sedikt lama masuk dari biasanya.
Cekidot foto-fotonya :D
sunrise, mentari yang akan menuntun ke lapangan hari ini.. :D
sawah...segar...ajiib..
cabe mahal..(sayang aja aku waktu itu lagi baik, gag jadi di petikin deh,,hehe)
kupu-kupu itu...
capung :D
Selesai mandi, akupun mandi dan siap-siap berangkat makan.
Sebelum makan, semua jabiger foto bersama di depan asrama panosogan, di lanjutkan dengan makan dan persiapan ke lapangan cekidot...
jabiger....
canonian,,eksis di sini... :P
Makan pagi..
foto di depan ruang makan...
dan kitapun pergi....horee.....
Sekarang, aku akan ceritain dari Stopsite 1 sampe yang terakhir stopsite 6 (sebenarnya ada 7, tapi karena hujan, dan banyak jabiger yang gag bawa mantel, sehingga di batalkan.. :D).

Bus pun berjalan, pada suatu titik, kamipun di turunkan dan berjalan ke arah daerah yang lebih tinggi.
Cekidot foto-foto di stopsite 1 
Tanah negara...!!!!
di kejauhan, terlihat struktur columnar joint...
singkapan batuan beku diaorit (yang berdiri beny sedang jadi pembanding, katanya..)
salah satu pawang karang sambung, namanya Bapak Eko Purwanto, dan dia juga yang akan menjadi tour guide kami..:D
ibuk win tutup hidung ketika batu diorit yang di tambang jatuh (mineral silika nya berbahaya buat paru-paru..hehe)
batu diorit yang aku foto langsung di dekat singkapan..foto mengarahkan ke selatan..
penambang batu, tak luput dari kamera.. :D
Untuk penjelasan stop site 1 : Kita berada di gunung parangan, terdapat singkapan batu diorit yang menjulang tinggi. Struktur columnar joint sangat terlihat jelas di samping singkapan, mengindikasikan adanya suatu intrusi walaupun bersifat minor, namun penelitian selanjutnya membantah adanya intrusi tersebut, karena adanya suatu data geofisika yang menyebutkan bahwa singkapan diorit ini hilang dan itu berarti adanya suatu proses sedimentasi yang di bawa oleh Lempung Karang Sambung. 

Jadi, mana yang benar???? Semuanya logis dan masuk akal, tapi setiap geologist haruslah berpikir dinamis, siapa aja bisa benar tapi haruslah dengan data-data yang akurat hendaknya. Dan semua kembali kepada individu-individu masing-masing.

Selanjutnya, kita berjalan turun dan mendekati ke arah kali.
Kali Mandala namanya, ini di jadikan stopsite 2, cekidot foto-fotonya..
tulisan kali mandala... :D
terlihat kenampakan lava basalt...
lava basalt yang terkekarkan..namun belum bisa di katakan breksi bila belum tertransportasi..
aliran sungai ini, menuju ke sungai luk ulo...
ne sungai luk ulo nya.. :D
ada kepiting yang terganggu pasukan biru, dia bilang "macam tidak ada tempat lainkah..??"
Untuk penjelasan stopsite 2 di Kali mandala ini : Adanya lava basalt yang mengarahkan ke barat dan telah terkena kekar intensif baik itu kekar gerus maupun tarik.  

Lanjut ke stopsite 3, yuk mari..
cekidot foto-fotonya ya..
di sini acara penampakan geomorfologi..
kenampakan fisiografi di atur oleh tektonik maupun litologi.. :D (foto mengarah utara)
terlihat boulder dari kejauhan..
pak eko purwanto sedang menjelaskan asal mula batu ini..(ane lupa datangnya dari formasi apa.. maklumin :D)
itu aja dari stopsite 3, mari lanjutkan ke stopsite 4..
Melangkah ke stopsite 4, kita akan bergerak ke singkapan serpentinite,,,
cekidot foto-fotonya,, :D
tulisan di papan itu "puncangan, batuan metamorf, serpetinit"
ne contoh batuan serpentinite yang aku zoom.. :D
foto depan singkapan serpentinit yang merupakan kerak samudra
Untuk penjelasan di stopsite 4 ini, aku akan jelasin tentang apa itu batuan metamorf serpentinit. Serpentinit merupakan batuan metamorf yang merupakan ubahan dari batuan ultrabasa (misalnya dunite) penyusun kerak samudra. Serpentinite memiliki warna yang kehijauan yang ornamental.
Bicara soal geoteknik nya, mendirikan bangunan di daerah batuan/mineral ubahan seperti serpentinit sangatlah beresiko besar :D (cari tempat lain aja, yang batuannya kompak hehe).

mari lanjutkan perjalanan ke stopsite ke 5 tepatnya di kali kuncar :D
cekidot foto-fotonya yak..
kali kuncar 400 m lagi...
keceriana anak-anak itu.. :D
buk win dan bina menikmati perjalanna,,, :)
sampe lah di stopsite 5
Penjelasan untuk stopsite ke 5 ini : Terlihatnya singkapan silk clay  (batulempung bersisik),dan terdapatnya struktur boudin.

Lanjut ke stopsite 6, cekidot foto-fotonya yak :D
terdapat hadist sebagai pengingat bagi oknum-oknum yang hendak mengambil tanah negara tanpa ijin,,
sudah di depan stop site 6, pak eko pun segera menjelaskan.. :D
kamipun makan siang di sini...
oke,,inilah singkapan yang perlu di jelaskan,, :D
Di stopsite yang ke 6 ini penjelasannya begini : Terdapatnya kontak langsung antara lava dengan batugamping merah dan rijang. Rijang itu sendiri merupakan batuan sedimen yang mengalamai perubahan kimiawi yang mana mineral silikatnya menjadi meningkat. Rijang itu sendiri terdapat di laut dalam. Fosil radiolaria dapat di temukan di rijang karena melewati batas CCD yang berumur 80 jt tahun yang lalu.

Untuk stopsite hanya sampe 6, karena cuaca yang tidak mendukung pada stopsite ke 7.
O...iya...
Selain kami di lapangan, ada juga anak SMP Susteran dari Purwokerto yang lagi belajar lapangan juga, mau liat kayak apa???cekidot foto-fotonya (haha....)
anak-anak SMP Susteran..dari jarak jauh..
ckckck...(beni dengan mata liarnya,,haha..)
hahaha,,,jabiger (macam liat singkapan kah???wkwk)
O..iya...penasaran khan melihat lebih dekatnya anak-anak SMP Susteran lebih dekat, ne penampakannya :D
putih dan cantikkan????jarang-jarang singkapan kayak gini,,,hahahaha 
Untuk tulisan di lapangan sampe sini aja, selanjutnya kami langsung pulang ke kampus lapangan karena cuaca hujan pada stopsite ke 7.
Cekidot foto-fotonya..
shiro dan shincan...hahaha :D
sebenarnya, stopsitenya ini tapi keburu hujan e.. :D
di bilangin hujan,,, yang gag percaya ne buktinya :D
O..iya, untuk di kampus lapangan, kami juga pergi ke museum yang berada di situ. Mantap isi dalamnya, cekidot :D
cukup ini aja ya foto dalam museumnya.. :D
Setelah selesai baca-baca di museum, kami langsung balik, maklum waktu udah sore.
pulang dengan kenikmatan dan kepuasan... :D
salam rindu selalu buat karang sambung :D
Habis foto, habislah bercerita...
Thank yang udah baca tulisan ini, bila ada teman-teman yang mau nambahin penjelasan tentang stopsite, bisa di komen aja yak :D.

see u next paper, see u next story, see u next journey....
Salam "BUMI" salam Geology semua... :D